Wednesday, December 26, 2012

Kecanggihan Teknologi Pengaruhi Dream Theater Berevolusi

Selamat datang, selamat membaca. Semoga bermanfaat. :)

http://klimg.com/kapanlagi.com/p/headline/476x238/0000393109.jpg

Banyak pengamat musik dan diehard fans Dream Theater mengomentari bahwa album A DRAMATIC TURN OF EVENT banyak mengalami evolusi dalam aransemennya. Acungan jempol pun disematkan oleh para fans untuk progress ini.

Mengenai evolusi dalam aransemen dijelaskan oleh John Myung bahwa hal tersebut sudah diniati dalam setiap pembuatan album Dream Theater. Terlebih dengan kecanggihan teknologi memudahkan mereka dalam bereksplorasi.

"Selalu berevolusi setiap album yah, dan apa yang jadi perkembangan teknologi sekarang juga mempengaruhi kami secara processing. Kalau urusan bermusik, kami selalu mendapatkan chemistry," ujarnya saat dijumpai di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (21/4).

Entah ada kaitannya atau tidak dengan perubahan dalam musiknya yang akhirnya berujung pada dianugerahkannya Grammy Awards. Namun bagi para personel Dream Theater hal tersebut bukan lah suatu pencapaian selama mereka bermusik. menurut mereka ada hal yang lebih dari sekedar penghargaan yang membuat mereka terus bertahan dan berkarya.

"Mungkin apa yang ingin kami sampaikan selama kami puluhan tahun dengan apa yang kami bawa adalah, kami ingin selalu belajar dari semua orang. Selalu mencoba menerima apa yang baik dari semua orang, selalu berusaha menjadi yang terbaik. Dan satu yang positif adalah bagaimana bisa selalu merasa optimis dan mendapatkan kehidupan yang lebih baik. Gak cuma menerjemahkan dalam kata lalu selesai.. gak seperti itu," papar James LaBrie

Sumber : Tentang Musik

No comments:

Post a Comment